KABARPASUNDAN.ID – Direktur Amanah Rabbani, Ali Ridwan, S.Sos., S.Pd., memantapkan niatnya untuk maju sebagai Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Partai Demokrat.
Pria kelahiran Tasikmalaya, 1 Januari 1981 itu akan bertarung di Daerah Pemilihan (Dapil) I Kecamatan Tawang, Cihideung dan Bungursari pada Pileg 2024 mendatang.
Saat mendaftar, Ali dihantarkan oleh puluhan relawan bertagline “Kekar” Muda Adalah Kekuatan.
Pihaknya datang membawa berkas dukungan sebanyak 400 KTP sebagai syarat administrasi pencalonan sebagai Bacaleg ke kantor DPC Partai Demokrat, Jl. Ir. H. Djuanda Kota Tasikmalaya, Sabtu (8/10/2022).
Usai mendaftar, Ali mengungkapkan, sebagai generasi muda harus mempunyai semangat layaknya seorang pejuang untuk memajukan Bangsa.
Hal itu, kata dia, bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya adalah dengan ikut di kancah politik.
“Alhamdulillah, dengan dukungan penuh dari isteri tercinta dan rekan-rekan yang hadir, hari ini saya memantapkan diri untuk maju di Pileg 2024 nanti,”ucap Alumni MAN Tasikmalaya Tahun 2000 itu.
Dengan modal segudang pengalaman di berbagai bidang. Ali berharap, dirinya bisa menjadi penyambung lidah bagi masyarakat.
“Semoga dengan niatan ini saya bisa lebih bermanfaat untuk masyarakat dan untuk Kota Tasikmalaya,”kata mahasiswa Pascasarjana UIN Bandung itu.
Ketua Tim Penjaringan Bacaleg Partai Demokrat, Tatan Surahman menyambut baik dengan niatan Ali maju sebagai Bacaleg Partai berlambang mercy itu.
Tatan mengatakan, Ali merupakan pendaftar Bacaleg ke 12 Partai Demokrat.
Tatan menyebut, Ali bisa menjadi potensi untuk mencapai target yang sudah ditentukan partai.
Sebab, DPC Partai Demokrat Kota Tasikmalaya memiliki peluang sangat besar untuk 2024 nanti.
“Kami melihat keseriusan dari saudara Ali, bahkan persyaratannya pun mencapai 200 persen. Target kami lima kursi, jadi di setiap Dapil ada perwakilan,”pungkasnya.