KABARPASUNDAN.ID – Limbah yang diduga mengandung B3 di wilayah Kecamatan Haurwangi,
Rabu (30/9/2020), dicek
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Cianjur.
“Kami melakukan peninjauan lokasi yang dijadikan pembuangan limbah yang diduga mengandung bahan B3,” kata Kepala Seksi Penegak Hukum (Gakum) DLH Kabupaten Cianjur, Dindin Solihin.
Pihaknya langsung mengambil sempel limbah, agar dapat dilakukan pengecekan apakah benar ada bahan B3 nya apa tidak.
Ia mengatakan, sempel akan dikirim ke laboratorium di Bandung, untuk memastikan pemerikaan.
Bukan hanya itu, pihak DLH juga belum bisa membenarkan adanya limbah yang mengandung B3.
“Kami belum bisa memastikannya. Karena harus menunggu hasil laboraturium selama 20 hari,” ujarnya.
Namun, tidak menutup kemungkinan ada dugaan limbah tersebut mengandung B3 nya.
“Karena setelah dilihat limbah itu seperti bekas pabrik kain yang telah di endapkan. Kepastiannya belum bisa, hanya baru praduga saja limbah dari pabrik bahan yang telah diendapkan. Untuk kasusnya sudah ditangani pihak Polda karena lokasinya pabriknya diduga berada di Kabupaten Bandung Barat,” ujarnya. (KP_1)***